About Me

     Halo teman-teman Belajar kuY, perkenalkan nama saya Iqbal Nur Fikri saya seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta yang tidak perlu saya sebut dimana ya.
Pertama dan yang paling utama saya akan mengucapkan rasa syukur saya kepada Tuhan YME yang masih memberikan saya kesehatan sampai saat ini, dan masih memberikan saya kesempatan untuk berkecimpung didalam dunia blogger ini.

     Awal saya memulai blogging saat smp kelas 9, tapi sempat berhenti karena saya kehabisan topik dan terbentur waktu yang sangat padat saat masih bersekolah. Sekarang saya akan mencoba lagi untuk blogging, dan isnyaAllah akan terus berlanjut seterusnya.

     Saya mengambil topik dengan tema materi-materi pelajaran sekolah mulai dari jenjang SMP dan SMA, kenapa? karena di INDONESIA ini banyak sekolah-sekolah SMP dan SMA yang tersebar, dan sekarang jamannya teknologi, ditambah lagi minat membaca anak-anak sekarang yang sudah memudar, maunya yang instan tanpa repot membaca. Maka dari itu saya membuat blog ini, dan untuk membantu para siswa yang kesulitan menemukan materi pada buku yang diberikan sekolah.

     Saya berikan judul/tittle blog ini dengan nama Belajar kuY, terlihat alay sih sebenernya, ya tapi ini lah yang sekarang lagi booming dikalangan remaja saat ini, kata-kata gaul katanya. Saya berikan nama itu karena mengikuti perkembangan yang ada di kalangan remaja, dan untuk lebih menarik minat para pembaca untuk mampir ke blog ini

Sekian dan selamat membaca materi-materi pelajaran yang ada di dalam blog ini.
CMIIW.


0 comments:

Back to top